Sejarah Terbentuk Air Band

Berawal dari sekumpulan anak muda yang punya kesamaan hobi khususnya dibidang musik berlanjut menjadi sebuah kelompok musik (Band), meskipun awalnya cuma sekedar pengisi waktu dan sebagai hiburan. 

Band yang telah terbentuk ini barulah kemudian serius dalam menggeluti dunia musik setelah mempunyai lagu karya sendiri. Tepatnya pada Tahun 2007. Dan untuk memperjelas identitas sebuah band disadari perlunya sebuah nama 

Selanjutnya, AIR dipilih sebagai nama band. Alasan yang paling mendasar karena sifat-sifat yang sangat menguntungkan dari AIR dan pada umumnya AIR dibutuhkan oleh setiap orang. Dengan harapan hadirnya band ini dapat diterima dengan baik dan selalu dibutuhkan oleh para pecinta musik nusantara.

Dengan karya-karya unik,menghibur dan menyejukkan hati, AIR BAND berjuang menghadapi pasang surut konsistensi dalam bermusik, idealisme dan loyalitas hingga pergantian personil.

Akan tetapi, AIR BAND kini hadir dengan personil berkarakter yaitu: satry(vocal), ubeck(gitar), ical (bass) dam lahies (drum). Keempatnya memiliki latar belakang bermusik yang berbeda, namun mereka sudah memantapkan hati untuk senantiasa berkarya, berjuang dan tetap eksis dibelantika musik tanah air.

Terlahir untuk sebuah semangat, bersatu dalam sebuah ikatan sebuah Kelompok Musik bernama "A1R BAND".

Kelompok musik asal Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan mengusung tema Pop Alternatif dalam setiap lagu-lagunya, terinspirasi dari kehidupan pribadi para anggota, teman, sahabat, dan imaginasi kreatif sang vokalis.

Penulis : Ahn Ryuzaki ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel Sejarah Terbentuk Air Band ini dipublish oleh Ahn Ryuzaki pada hari Minggu, 09 September 2012. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan Sejarah Terbentuk Air Band
 

0 komentar:

Posting Komentar